Gubernur Rusdy Mastura Kesulitan Main Latto-latto

  • Whatsapp

PALU,Brita.id– Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura bermain permainan viral, latto-latto bersama sejumlah ASN.

Dalam video berdurasi 59 detik itu tampak Rusdy Mastura dengan serius berupaya mengendalikan latto-latto yang ada di genggamannya, namun dirinya tampak kesulitan dan tak kunjung berhasil memainkannya dengan sempurna.

Sementara ASN yang berada di atas panggung bersama gubernur secara serentak juga ikut memainkan latto-latto.

Dalam unggahannya, pemilik video menyertakan keterangan yang menyatakan “Gubernur Sulteng bermain lato lato dengan keluarga besar BAPPEDA mengawali kinerja 2023”.

Video itu kemudian tersebar luas di beberapa akun media sosial, salah satunya group WhatsApp.

Sejumlah wargapun menanggapi video tersebut, salah satunya Ayung (36), warga Jalan Durian Palu Barat, yang mengatakan aksi-aksi membuat viral seperti itu wajar dilakukan politisi menjelang tahun pemilihan.

“Tidak heran dengan aksi-aksi unik politisi jelang Pemilu,” ungkapnya.

Sementara Arjad (39), warga Jalan Kedondong, Kecamatan Ulujadi mengungkapkan, jika aksi itu menunjukan jika sosok Rusdy Mastura sangat merakyat.

“Gubernur seperti ini yang kita suka, ikut memainkan permainan kesukaan warganya, khususnya kaum anak,” tutur Arjad.

Sejak beberapa bulan terakhir permainan melegenda latto-latto yang juga dikenal dengan sebutan katto-katto, etek-tek, kletokan, nok-nok, toki-toki, dan toktak kembali viral di masyarakat.

Bahkan sejumlah pihak membuat perlombaan permainan yang sebelumnya pernah viral sekitar Tahun 1998 silam itu.

Untuk menemukan permainan yang memiliki dua bola berbahan plastik, berat, berukuran kecil, dan diikat dengan menggunakan tali nilon tersebut tidaklah sulit, sebab sangat banyak dijual di pasar maupun lapak pinggir jalan di sejumlah titik Kota Palu.(bus/jir)

Related posts