Sambal Roa Dapur Rantau Palu Jajal Pasar Nasional

  • Whatsapp

PALU,Brita.id– Rumah produksi Sambal Roa Dapur Rantau, yang terletak di Kelurahan Tavanjuka Kecamatan Tatanga, Kota Palu Provinsi Sulawesi Tengah, mulai menjajal pasar nasional.

“Iya, produk kami berupa sambal roa mulai banyak mendapat pesanan dari berbagai daerah lainnya di Indonesia,” kata Owner Rumah Produksi Sambal Roa Dapur Rantau, Pratiwi Manoarfa, saat ditemui, Kamis (3/10/2024).

Dia mengutarakan, pesanan berasal dari Makassar Sulawesi Selatan, Gorontalo, Bengkulu, Jakarta, Jogjakarta, Surabaya Jawa Timur, Jayapura Papua dan kabupaten dan kota di Sulawesi Tengah.

“Alhamdulillah pesanan datang dari teman-teman yang sering berinteraksi di media sosial,” sebutnya.

Dia mengatakan, sambal roa dapur rantau dikelola dan diproduksi dengan modal sendiri atau secara mandiri ini sudah berjalan kurang lebih 5 tahun.

“Sampai saat ini belum ada sentuhan bantuan dari pemerintah baik untuk modal maupun peralatan produksi,” ujarnya.

Dia menambahkan, rumah produksi sambal roa dapur rantau telah memiliki P-IRT dan NIB dari dinas terkait, sehingga produksinya dijamin halal dan sesuai aturan yang ada.

“Sambal Roa Dapur Rantau dapat ditemui disejumlah outlet outlet yang ada di Kota Palu seperti di Seven Mart, Grand Hero Palu dan Brownies Amanda Monginsidi Palu,” sebutnya.

Dia berharap, pemerintah kota Palu memperhatikan usaha kecil menengah untuk terus tumbuh dan berkembang lebih baik dengan memberikan bantuan modal usaha, peralatan serta pemasaran.

Sambal Roa Dapur Rantau diproduksi dalam berbagai kemasan toples mulai isi 150 gram hingga isi 200 gram, sehingga mudah dibawa ke mana-mana dan dapat dikonsumsi kapan saja.(bur/rahman)

Related posts