MOROWALI,Brita.id– Pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Tengah, Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri, diprediksi akan memenangkan suara dengan mudah di Kabupaten Morowali pada Pilkada 2024.
Hal ini disebabkan oleh dukungan kuat dari Tiga pasangan calon bupati yang diusung oleh partai-partai Koalisi Beramal (Bersama Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri).
Tiga dari empat pasangan calon bupati Morowali yang maju diusung oleh partai-partai Koalisi Beramal, yakni A Rachmansyah Ismail-Harsono Lamusa (PBB, PKB, Gerindra), Taslim-Asgar Ali (Nasdem, PAN, PSI), dan Iksan Baharuddin Abdul Rauf-Iriane Ilyas (Golkar, PKS, Perindo).
Satu pasangan lainnya, Kuswandi-Syahnil Umar, diusung oleh Partai Demokrat, Hanura, dan PDIP yang berada di luar Koalisi Beramal.
Ahmad Ali menegaskan bahwa jika partai-partai koalisi bekerja maksimal, kemenangan di Morowali dapat diraih dengan mudah.
“Hampir semua calon bupati yang maju berasal dari Koalisi Beramal. Kami bertekad memenangkan pemilihan di Kabupaten Morowali,” ujar Ahmad Ali dalam rapat pembentukan tim pemenangan di Desa Wosu, Bungku Barat, Morowali, Selasa (10/9).
Abdul Karim Aljufri menambahkan, Koalisi Beramal optimistis menang karena didukung oleh Presiden Joko Widodo dan Presiden terpilih Prabowo Subianto.(**/man)