Anwar – Reny Selesaikan Perbaikan Dokumen Pilgub Sulteng 2024

  • Whatsapp

PALU,Brita.id– Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah 2024-2029, BERANI (Bersama Anwar-Reni), resmi menyelesaikan seluruh tahapan perbaikan dokumen persyaratan.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulteng menyatakan bahwa dokumen tersebut sudah lengkap.

Ketua tim koalisi pemenangan BERANI, Ronald, mengonfirmasi bahwa dari 42 poin persyaratan yang harus dipenuhi, seluruhnya telah terpenuhi sesuai ketentuan.

“Alhamdulillah, sejak tahap pendaftaran hingga perbaikan dokumen, semuanya berjalan lancar dan tepat waktu,” ujar Ronald, Rabu (9/9/2024).

Ronald juga menyebutkan bahwa melalui sistem SILONKADA, pasangan BERANI mendapatkan informasi terkait kelengkapan dokumen pada 7-9 September 2024. Dokumen fisik pasangan BERANI telah diserahkan ke KPU pada 8-9 September 2024.

Penyerahan dokumen fisik diwakili oleh LO BERANI, Henita Pangkey, Sitti Hajar, serta AH Official, Rafiq. Dokumen diterima langsung oleh anggota Komisioner KPU Sulawesi Tengah, Nisbah, didampingi Koordinator Pendaftaran, Emilia Bausad.(and/jir)

Related posts