TOLITOLI,Berita.id- Komisioner KPUD Kabupaten Tolitoli, Sulawesi Tengah, Irwan Baco menyatakan saat ini Tiga bakal pasangan calon bupati Tolitoli tinggal menunggu penetapan menjadi pasangan calon yang akan digelar 23 September 2020.
Sesuai dengan data yang ada di KPUD Tolitoli, berkas dokumen ke Tiga pasangan calon dinyatakan lengkap.
“Semua dokumen telah lengkap, tinggal menunggu tahapan penetapan Paslon,” ungkap Irwan Baco kepada wartawan, Sabtu (19/09).
Sebelumnya pasangan calon telah melalui tahapan perbaikan dokumen yang berakhir pada tanggal 16 September 2020 silam, melaui masing-masing Liaison Officer (LO).
Dimana masing-masing LO yang diutus Tiga pasangan calon telah memperbaiki dan melengkapi berkas, termasuk nama di ijasa dan KTP.
“Di tahap perbaikan, pihak KPUD Tolitoli telah melakukan rapat bersama dengan pihak LO untuk menyampaikan soal ketidak lengkapan berkas pasangan calon, kesalahan yang paling menonjol adalah penulisan nama di ijasanya berbeda dengan KTP,” tuturnya.
Penelitian dan klarifikasi berkas dilakukan berdasarkan PKPU nomor 5 Tahun 2020 tentang tahapan pemeriksaan berkas dokumen pasangan bakal calon.
Adapun pasangan bakal calon yang maju di Pilkada Tolitoli 2020 yakni, Muhtar Deluma- Bakri Idrus, Amran H Yahya-Moh Besar Bantilan, Abd Rahman H Buding-Moh Faisal Bantilan.(bayu/jir)