Bupati Morowali Hadiri Pelantikan dan Raker Perbasi 2025–2029, Komitmen Majukan Basket Daerah

  • Whatsapp

MOROWALI,Brita.id – Bupati Morowali, Iksan Baharudin Abdul Rauf, menghadiri sekaligus memberikan dukungan penuh dalam acara Pelantikan dan Rapat Kerja (Raker) Pengurus Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Perbasi) Kabupaten Morowali masa bakti 2025–2029, Minggu (22/6/2025).

Kegiatan ini digelar di Hotel Soldadu, Desa Bente, Kecamatan Bungku Tengah, dengan mengusung tema “Kiprah Baru Perbasi Morowali: Memantapkan Visi, Mengukir Prestasi.”

Pelantikan dilakukan oleh Sekretaris Umum Perbasi Sulawesi Tengah, Hendi Maratua Sagala, yang secara resmi melantik Muhammad Sadhak Husan sebagai Ketua Perbasi Morowali bersama jajaran pengurus lainnya.

Acara turut dihadiri oleh Sekretaris Daerah Morowali, para Asisten Setda, Ketua Umum Perbasi, Ketua KONI Morowali, Ketua Perbasi Sulteng, Tim Forkab 2 Morowali, sejumlah kepala OPD, pelatih, atlet, dan tamu undangan.

Dalam sambutannya, Bupati Morowali menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung kemajuan olahraga, khususnya bola basket. “Saya sangat suka olahraga. Saya minta Ketua Perbasi segera mengaktifkan kembali kegiatan basket di kabupaten. Lapangan basket harus dipastikan tersedia dan dibangun dengan baik,” ujar Iksan.

Ia juga menekankan pentingnya gaya hidup sehat melalui olahraga. “Kita akan hibahkan lapangan basket untuk setiap sekolah mulai dari SD hingga SMA sebagai bagian dari pembinaan olahraga sejak dini,” tambahnya.

Sementara itu, Ketua Perbasi Morowali, Muhammad Sadhak Husan, menyatakan kesiapannya membawa Morowali menjadi kekuatan baru di cabang olahraga bola basket.

“Kami bertekad menjadikan Morowali sebagai tuan rumah event tingkat provinsi. Untuk generasi muda, teruslah bermimpi dan berlatih,” ujarnya.

Sekretaris Umum Perbasi Sulteng, Hendi Maratua, mengapresiasi pengurus baru dan berharap pemerintah terus mendampingi para atlet. “Kami yakin Perbasi Morowali bisa bersaing di tingkat provinsi,” katanya.

Ketua KONI Morowali, Yusman Mahbub, juga menyampaikan harapannya agar pengurus baru bekerja optimal dalam pembinaan olahraga basket, didukung penuh oleh pemerintah sebagai fasilitator.

Rangkaian kegiatan dilanjutkan dengan Rapat Kerja Kabupaten (Rakerkab) yang membahas program kerja lima tahun ke depan.

Fokus utama antara lain pembinaan atlet muda, penguatan kompetisi lokal, peningkatan kualitas SDM olahraga, serta penataan infrastruktur basket secara merata.

Dengan semangat baru dan sinergi bersama pemerintah, Perbasi Morowali siap mencetak prestasi dan berkontribusi bagi kemajuan olahraga Sulawesi Tengah.(**/pal)

Related posts