MOROWALI,Brita.id – Baru tiga hari menjabat, Bupati Morowali Iksan Baharudin Abdul Rauf langsung bergerak cepat membenahi berbagai persoalan di daerahnya.
Setelah menaruh perhatian pada sektor pendidikan, kini ia mulai fokus memperbaiki infrastruktur dan mengatasi masalah kelistrikan di Bumi Tepe Asa Moroso.
“Pak Sekda bilang, kita baru bekerja tiga hari, tapi rasanya sudah seperti tiga bulan. Tentu ini bagian dari gebrakan anak muda. Buat apa kita hadir kalau tidak membawa perubahan?” tegas Iksan dalam acara Safari Ramadan di Masjid Islamic Center, Kamis (6/3).
Iksan menegaskan bahwa kepemimpinan baru harus berani berinovasi dan menghadirkan perubahan nyata sesuai dengan visi yang ia usung bersama Wakil Bupati Iriane Iliyas.
“Kalau pemerintahan baru hanya membawa hal yang sama seperti sebelumnya, lalu di mana letak perubahannya?” ujarnya.
Ia juga mengajak seluruh elemen pemerintahan untuk bekerja sama dalam membangun Morowali yang lebih maju.
“Saya berpesan kepada semua yang hadir, mari kita bergandengan tangan, menyatukan pikiran dan langkah. Mau dibawa ke mana Morowali ini? Semua tergantung pada kita,” tutupnya.(ipal/jir)