Dua Gempa Dangkal Landa Kota Palu Kurun 4 Hari Terakhir

  • Whatsapp

PALU,Brita.id– Warga Kota Palu kembali dikejutkan gempa bumi, pukul 00:16 Wita, Senin dinihari (30/5/2022).

Rahmat (30), warga Kelurahan Palu Barat mengatakan, gempa diikuti gemuruh yang terdengar dari bawah tanah.

“Seperti ada yang bajalan di bawah tanah,” tutur Rahmat.

Getaran gempa juga dirasakan di Kelurahan Lasoani, Kota Palu. Bahkan gempa membuat sejumlah warga terbangun dari tidurnya.

“Lumayan kuat, kami terkejut dan langsung bergeser ke halaman depan,” kata Anang (35).

Tidak hanya itu, gempa juga dirasakan di wilayah Watunonju, Kabupaten Sigi. Namun kekuatan getarannya sangat rendah.

“Terasa, namun tidak begitu kuat, semoga saja tidak ada gempa susulan yang lebih kuat,” tutur Chan (34) warga Watunonju.

Sementara berdasarkan keterangan resmi BMKG, gempa diketahui bermagnitudo 3.4 dan berada di kedalaman 6 Km. Berpusat di darat, 10 Km arah Timur Laut Palu.

Sebelumnya, pada Jumat 27 Mei 2022, gempa bermagnitudo 3.0, di kedalaman 7 Km, juga melanda Kota Palu (busman/jir)

Related posts