Longsor di Kawasan PT GNI Morut Tewaskan Habbib Hamdani

  • Whatsapp

MORUT,Brita.id– Tim gabungan Polres Morowali Utara, TNI dan PT GNI berhasil mengevakuasi korban tewas akibat longsor yang terjadi di area pelebaran jalan menuju Pelabuhan Jeti PT GNI, Desa Bunta, Kecamatan Petasia Timur, Kab Morowali Utara, Rabu (16/2/2022).

Dalam peristiwa itu Habbib Hamdani ditemukan dalam keadaan tewas setelah tertimbun material tanah longsor.

“Benar, telah terjadi tanah longsor di kawasan PT GNI,” kata Kapolres Morowali Utara, AKBP Ade Nuramdani.

Korban selamat, Attar Saputra (24) mengatakan, kejadian itu bermula sekira pukul 17.30 Wita, saat itu dirinya sedang mengendarai sepeda motor. Hujan lebat melanda jalur menuju pelabujan jeti.

Saat tiba di area pelebaran jalan, tiba-tiba dari arah sebelah kiri atas terjadi tanah longsor ke badan jalan.

Menyadari hal itu, Attar langsung melompat dari sepeda motornya untuk menyelamatkan diri. Kejadian itu menyebabkan luka gores pada bagian tangan kanan, kaki dan wajah.

“Untungnya saya cepat menyadari kejadian itu dan berhasil menyelamatkan diri,” ungkap Attar.

Sementara untuk memulihkan arus lalulintas, pihak berwenang langsung turun ke lapangan untuk melakukan upaya pembersihan material longsor. Sejumlah alat berat tampak beroperasi di lokasi.

“Pembersihan telah dilakukan untuk memulihkan arus lalulintas dan mencari jika saja masih ada korban yang tersisa, walaupun belum ada laporan soal korban hilang,” tutur Ade Nuramdani.

Sementara jenazah korban meninggal, Habbib Hamdani telah diserahkan ke pihak keluarga untuk dikebumikan di kampung halamannya, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan.(mega)

Related posts