Minta PT CPM Bangun Huntap, Andri Gultom Beberkan Luas Lokasi Kontrak Karya PT CPM Yang Mencapai 1/3 Wilayah Kota Palu

  • Whatsapp

PALU,Brita.id– Ketua DPD Partai Perindo Kota Palu, Andri Gultom meminta perusahaan tambang emas PT Citra Palu Mineral (CPM) membantu pemerintah membangun hunian tetap (Huntap) bagi penyintas bencana di Kota Palu. 

“Membantu kesulitan korban bencana merupakan tanggungjawab semua pihak, termasuk PT CPM. Apalagi, perusahaan tersebut mendapatkan kontrak karya dari pemerintah sebesar 12 ribu hektar atau 1/3 dari 35 ribu hektar luas Kota Palu,” tegas Andri Gultom, Selasa (22/6/2021).

Sebelumnya Andri Gultom mengaku telah mendatangi sejumlah lokasi berdirinya Huntap, namun tak ada satupun Huntap yang berlogo CPM.

“Berarti tidak ada yang dia (PT CPM-red) bangun Huntap. Padahal perhatian pemerintah ke perusahaan cukup besar dengan memberikan 1/3 Kota Palu untuk dikelola. Jangan dianggap ini urusan pemerintah, masa sih komunitas kecil bisa membangunkan Huntap tapi perusahaan yang diberikan negara lahan begitu luas tidak bisa berkonstribusi di Huntap. Ini sangat miris,” ujar Andri Gultom.

Sementara itu Manager External dan Compliance PT. CPM, Amran Amier mengatakan sejauh ini PT CPM telah ikut berpartisipasi bersama elemen lainnya dalam penangan penyintas gempa bumi, tsunami dan likuefaksi 28 September 2018 silam, baik pada masa tanggap darurat maupun pascabencana. 

Partisipasi CPM telah dilaporkan baik kepada pemerintah daerah maupun pemerintah pusat. partisipasi CPM tentu saja bagian dari kepedulian dan tanggung jawab sosial CPM sesuai dengan kapasitas dan kemampuan CPM.(jir/**)

Related posts