PALU,Brita.id– Bakal calon Gubernur Sulawesi Tengah, Ahmad Ali, menjadi sorotan saat menggelar acara Jalan Sehat Perempuan BerAmal (Bersama Ahmad Ali-Abdul Karim Aljufri) di Lapangan Immanuel, Kota Palu, pada Minggu (8/9/2024). Sekitar 100 ribu peserta, mayoritas perempuan, memadati jalur kegiatan tersebut.
Meskipun panitia hanya menyiapkan 50 ribu kupon, antusiasme warga sangat tinggi, menyebabkan jumlah peserta jauh melebihi perkiraan awal. Ribuan orang tetap berpartisipasi meski tidak mendapatkan kupon.
Selama acara berlangsung, teriakan “Gubernur Sulteng” kerap terdengar dari para peserta yang menyambut kehadiran Ahmad Ali. Banyak peserta juga meminta foto bersama dengan bakal calon gubernur itu.
“Saya yakin Beramal akan menang,” seru salah seorang peserta saat berjalan di tengah kerumunan.
Selain Ahmad Ali, selebriti Raffi Ahmad turut hadir dan secara terbuka menyatakan dukungannya. Dalam sambutannya, Raffi mengajak masyarakat Sulawesi Tengah untuk memilih Ahmad Ali dalam Pilkada mendatang.
“Pastikan kita memenangkan Bapak Ahmad Ali, Beramal harus menang,” tegas Raffi.
Kegiatan Jalan Sehat ini juga menyediakan berbagai hadiah menarik bagi para peserta, mulai dari rumah, umrah, hingga telepon pintar. Ahmad Ali menekankan pentingnya kegiatan ini untuk mempromosikan gaya hidup sehat di tengah masyarakat.
“Jalan sehat ini diharapkan dapat membangun masyarakat yang sehat, karena di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat,” ujar Ahmad Ali.(mil/man)