Ruslan Sangadji: Goyangan Vulgar Biduan di Huntap Kuwait tak Masuk Jadwal BERAMAL

  • Whatsapp

PALU,Brita.id– Juru Bicara Koalisi BERAMAL, Ruslan Sangadji, menegaskan bahwa acara musik yang berlangsung di Huntap Kuwait, Doda, di luar jadwal kampanye resmi bukan tanggung jawab pihaknya.

Hal ini merespons munculnya video di media sosial yang memperlihatkan penampilan musik dengan tarian dianggap vulgar setelah kampanye dialogis pasangan calon gubernur Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri selesai.

Ruslan menyatakan kampanye dialogis Koalisi BERAMAL selalu dilaksanakan sesuai jadwal yang telah ditetapkan, yakni pukul 15.30 hingga 17.30 WITA dan dilanjutkan pukul 19.30 hingga 22.00 WITA. Acara musik yang memicu kontroversi tersebut berlangsung setelah kampanye resmi berakhir.

“Kalau ada kegiatan musik di luar jadwal kampanye, seperti yang terjadi di Huntap Kuwait Doda, itu bukan tanggung jawab Koalisi BERAMAL,” ujar Ruslan, Selasa (15/10/2024).

Ruslan menegaskan bahwa kampanye BERAMAL selalu mengedepankan nilai-nilai etika yang santun sesuai aturan kampanye yang berlaku. Ia juga meminta maaf jika kejadian tersebut mengganggu kenyamanan masyarakat.

Dalam video yang beredar, terlihat dua vokalis perempuan bergoyang erotis, bahkan menampilkan seorang bocah laki-laki yang ikut digoyang.

Safrudin, penanggung jawab kampanye BERAMAL di lokasi tersebut, meminta pemilik electone bertanggung jawab atas insiden tersebut.

“Saya suruh pemilik electone bertanggung jawab,” tegas Safrudin.

Koalisi BERAMAL berharap klarifikasi ini dapat memperjelas bahwa insiden tersebut tidak mencerminkan nilai-nilai yang diusung oleh pasangan Ahmad Ali dan Abdul Karim Aljufri.(jal/jir)

Related posts