Wabup Morowali Iriane Iliyas Hadiri Munas I ASWAKADA di Yogyakarta

  • Whatsapp

YOGYAKARTA, Brita.id – Wakil Bupati Morowali, Iriane Iliyas, menjadi salah satu peserta Musyawarah Nasional (Munas) I Asosiasi Wakil Kepala Daerah Seluruh Indonesia (ASWAKADA) yang digelar di Yogyakarta, 2–4 Juli 2025.

Mengusung tema “Memperkuat Peran Wakil Kepala Daerah Sebagai Pilar Kepemimpinan Daerah Menuju Indonesia Emas”, Munas ini diikuti ratusan wakil kepala daerah dari berbagai provinsi, kabupaten, dan kota di seluruh Indonesia.

Wabup Iriane Iliyas menegaskan pentingnya forum ini sebagai momentum memperkuat sinergi antardaerah, berbagi pengalaman, dan memperluas jejaring kerja.

“Munas ini memberikan ruang strategis untuk menyatukan persepsi dan memperkuat komitmen dalam membangun daerah, sekaligus mengukuhkan peran wakil kepala daerah sebagai mitra strategis kepala daerah,” ujarnya.

Acara pembukaan dihadiri Staf Ahli Menteri Dalam Negeri, Staf Ahli Gubernur DIY, serta Wali Kota Yogyakarta yang memberikan sambutan.

Forum ini membahas peran strategis wakil kepala daerah dalam menjaga stabilitas pemerintahan, memperkuat kebijakan pembangunan, pengendalian inflasi, hingga percepatan pelayanan publik.

Iriane Iliyas menilai Munas I ASWAKADA tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga sarana penguatan kapasitas dan penyusunan langkah konkret menuju visi Indonesia Emas 2045.

Ia berharap hasil Munas dapat diimplementasikan di Morowali untuk mendorong pembangunan daerah yang lebih efektif dan berkelanjutan.

Dengan berakhirnya Munas, para wakil kepala daerah diharapkan membawa pulang semangat baru, ide segar, dan kolaborasi yang lebih kuat demi kemajuan daerah dan pembangunan nasional.(**/pal)

Related posts