Wakil Bupati Tolitoli Tekankan Loyalitas dan Integritas ASN dalam Rapat Bersama Kepala OPD

  • Whatsapp

TOLITOLI,Brita.id— Wakil Bupati Tolitoli, Moh. Besar Bantilan (MBB), menegaskan pentingnya loyalitas, kedisiplinan, dan integritas bagi seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Non-ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tolitoli.

Hal tersebut disampaikan saat memimpin rapat bersama seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Senin (20/10/2025), atas arahan langsung Bupati Tolitoli, H. Amran Hi. Yahya.

Dalam rapat tersebut, MBB menekankan agar seluruh aparatur bekerja dengan penuh tanggung jawab dan semangat pengabdian kepada masyarakat.

Ia mengingatkan bahwa setiap ASN memiliki peran penting dalam menjaga citra dan kinerja pemerintahan daerah.

“Kami sebagai pimpinan daerah bertanggung jawab langsung kepada masyarakat atas kinerja seluruh aparatur. Mari bekerja dengan jujur, loyal, dan penuh integritas,” tegas Wakil Bupati Tolitoli Moh. Besar Bantilan.

Selain itu, MBB juga mengimbau seluruh ASN di lingkungan Pemkab Tolitoli untuk segera mengisi Survei Penilaian Integritas (SPI) yang dikirimkan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ia menekankan bahwa hasil survei tersebut berpengaruh terhadap penilaian kinerja dan tata kelola pemerintahan daerah.

“Survei SPI dari KPK ini menjadi salah satu indikator penting dalam menilai integritas dan transparansi birokrasi daerah. Karena itu, partisipasi ASN menjadi bentuk komitmen terhadap pemerintahan yang bersih,” ujarnya.

Rapat tersebut juga membahas langkah-langkah strategis dalam memperkuat disiplin kerja dan sinergi antar-OPD untuk meningkatkan pelayanan publik serta akuntabilitas kinerja Pemkab Tolitoli.(RM)

Pos terkait