Ketua Sayap Perindo Sulteng Diusulkan Jadi Komisaris BUMN

  • Whatsapp
PALU,Brita.id- Ketua Garda Rajawali Perindo Sulteng, Andri Gultom diusulkan sebagai salah satu komisaris Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Jumat (25/10/3/2019).
Kepada wartawan, Andri mengaku, selain dirinya, ada tiga nama lainnya yang diusulkan dalam posisi strategis di BUMN itu.
“Menurut tim pengusul ada empat nama yang masuk pengusulan, saya salah satunya,” ungkapnya.
Seagai langkah awal, Andri mengaku diminta menyiapkan data diri, untuk dikirim ke Jakarta.
Setelah data tersebut diterima oleh Presiden RI, Joko Widodo, baru pengumumannya akan dikeluarkan.
“Jadi berkasnya akan diterima langsung oleh presiden. Saya terharu dan bersyukur bahwa dedikasi dan kinerja saya selama ini dilirik oleh tokoh nasional di negeri ini,” tutur Andri.
Andri Gultom merupakan pengusaha muda asal Sulteng yang dikenal aktif berorganisasi.
Kehadirannya beberapa tahun terakhir di dunia perpolitikan Sulteng cukup memberi pengaruh.
Andri Gultom aktif menyuarakan seruan berpolitik sehat, bagi kalangan muda.(gus/jir)

Related posts