Setelah Meninggal, Bupati Morowali Utara Dinyatakan Positif Covid-19

  • Whatsapp
SALAH seorang kerabat tampak memandang ke arah jasad Bupati Morowali Utara, Sulteng, Aptripel Tumimomor.(foto:ist/brita.id)
SALAH seorang kerabat tampak memandang ke arah jasad Bupati Morowali Utara, Sulteng, Aptripel Tumimomor.(foto:ist/brita.id)
MOROWALI,Brita.id– Hasil Pemeriksaan laboratorium swap (cairan) Almarhum Bupati Morowali Utara, Sulawesi Tengah, Aptripel Tumimomor terkonfirmasi positif Virus Corona atau Covid-19.
Pernyataan itu disampaikan Camat Petasia, Kabupaten Morowali Utara, Gatot Susilo Eko Budiyanto, Sabtu dini hari (4/4/2020).
Dalam pesannya, Gatot menyampaikan jika Informasi hasil pemeriksaan laboratorium itu diterima Anak Almarhum sekitar pukul 22.00 Wita, Jumat malam (3/4/2020).
Gatot juga telah menyampaikan informasi itu secara luas di lingkungan Pemerintah Kabupaten Morowali Utara.
“Telah disampaikan kepada seluruh lurah dan kepala desa bahwa hasil confirmasi dengan Kabag Humas mengenai hasil tes swap dinyatakan positif,” kata Gatot.
Dirinya juga berpesan kepada masyarakat wilayah itu untuk tidak panik, namun lebih waspada dan menjaga diri serta lingkungan masing-masing.
Sementara mereka yang kontak dan berhubungan langsung dengan almarhum 10 hari sebelum Almarhum sakit, diminta untuk segera melaporkan dan memeriksakan diri ke RSUD Kolonedale dan posko penanggulangan Covid-19.
Hal itu untuk memudahkan petugas terkait mengambil langkah yang sesuai dengan prosedur penanganan Covid-19.
Gatot mengatakan, seluruh keluarga Almarhum Atripel yang mendampinginya saat menjalani pengobatan ke Kota Makassar, Sulawesi Selatan juga telah menjalani prosedur penanganan covid-19.
“Berikan informasi dengan baik dan benar serta menenangkan masyarakat agar tidak panik. Demikian disampaikan untuk menjadi perhatian serius,” tegas Gatot.
Sebelumnya, Bupati Atripel meninggal dunia saat tengah menjalani perawatan sebagai pasien berstatus Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid19 di RS. Wahidin Sudirohusodo, Kota Makassar, Sulsel, Kamis 2 April 2020, tepatnya di ruang isolasi (Ruang Infaksi). Aptripel Tumimomor meninggal di usia yang ke 54 tahun.
Pada 3 April 2020, sekitar pukul 05.39 Wita, jenazah Aptripel Tumimomor dibawah menuju TPU milik Pemprov Sulsel, Jalan Poros Macanda Kelurahan Romang Polong, Kecamatan Sombaopu, Kabupaten Gowa untuk dimakamkan.
Pemakaman dilakukan sesuai dengan protokol pemakaman Covid-19.(adi/jir)

Related posts