Dua PDP Covid-19 Asal Morowali Mulai Membaik, Bupati: Jangan Tebar Berita Bohong

  • Whatsapp
Bupati Morowali, Taslim

MOROWALI,Brita.id– Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Virus Corona atau Covid-19, Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah berkode 01 dan 02  yang dirawat di RSUD Undata, Palu sudah mulai membaik.

“Meskipun hasil tes laboratoriumnya belum keluar, namun PDP 01 dan 02 mulai membaik,” kata Ketua Tim Satgas Covid 19 Morowali, Ashar Ma’ruf, Sabtu.

Menurutnya, informasi itu berdasarkan hasil koordinasi mereka dengan pihak RSUD Undata di Palu.

Ashar menjelaskan, meski demikian, perawatan Dua pasien rujukan asal kabupaten penghasil nikel itu, masih dilakukan sesuai dengan protokol Covid-19.

Sementara Bupati Morowali, Taslim berharap masyarakat wilayah itu tetap menjaga hidup sehat dan tidak menebar informasi hoaks mengenai Covid 19, sehingga tidak menimbulkan keresahan di masyarakat

“Saya ingin sampaikan jika saat ini pemerintah Morowali terus berupaya keras agar Covid-19 di Morowali tidak menyebar, dan saya meminta kepada masyarakat untuk tidak panik dan tidak menyebar berita maupun informasi tentang Covid-19 yang tidak bersumber dari tim Satgas Morowali,” tutur Taslim.

Dia berharap masyarakat dapat mendukung upaya pemerintah melawan penyebaran Covid- 19.(adi/jir)

 

Related posts