PFI Palu untuk Korban Banjir Sigi

  • Whatsapp
SEKRETARIS PFI Palu, M Taufan SP Bustan (kiri) serahkan bantuan ke Sekdes Tuva Wilis Kapang (kanan).(Foto:ist)

SIGI, Brita.id- Pewarta Foto Indonesia (PFI) Palu, Sulawesi Tengah, menyalurkan bantuan untuk korban banjir bandang di Desa Tuva, Kecamatan Gumbasa, Kabupaten Sigi, Sabtu (4/5/2019). 

Bantuan berupa kebutuhan pokok ini, merupakan kumpulan dari seluruh anggota PFI Palu. Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Sekretaris PFI Palu, M Taufan SP Bustan ke Sekretrasis Desa Tuva, Wilis Kapang di Posko Pengungsian Delapan.

Adapun item, bantuan diantaranya, air minum kemasan, mi instan, pakaian layak pakai, dan bahan kebutuhan dapur lainnya.

“Ini adalah wujud kepedulian PFI Palu terhadap korban banjir bandang di Desa Tuva. Semoga bermanfaat, bantuannya kecil, namun diberikan dengan penuh keikhlasan dari teman-teman,” tutur Ketua PFI Palu, Rony Sandi.   

Sementara, Sekdes Tuva Wilis Kapang mengaku sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan PFI Palu. Apalagi setelah jalur yang menghubungkan desa mereka dengan desa lain, terputus selama beberapa hari, sehingga mereka sangat kekurangan bahan pangan.

“Terima kasih dengan bantuan ini. Kami akan distribusikan kepada seluruh warga yang terdampak banjir di desa. Kami bersyukur masih banyak yang peduli kepada kami,” tandas Wilis. 

Banjir bandang yang menerjang Desa Tuva terjadi pada Minggu (28/4/2019) lalu. Dalam peristiwa ini sebanyak 71 kepala keluarga terdampak langsung efek banjir.

Meski tidak ada korban jiwa, namun bencana yang diduga terjadi akibat praktik illegal logging ini menyebabkan 10 rumah warga hilang terseret banjir.

Hingga saat ini seluruh warga yang terdampak masih mengharapkan bantuan. Baik dari pemerintah maupun swasta. (Taufan) 

 

Related posts